Resep Tumis Nugget Pedas Manis

resep-tumis-nugget-pedas-manis
Resep nugget pedas manis (Foto: Shutterstock/Paul_Brighton)

Semua orang pasti menyukai dan nugget memang sudah enak dimakan begitu saja, tapi akan lebih menggugah selera jika diolah sedikit lagi dengan bumbu sederhana tapi enaknya bisa berkali lipat dan yang pasti tidak repot dan tidak banyak menggunakan bahan. Pada kali ini tosupedia akan menberikan resep yang bisa kamu coba misalnya tumis nugget pedas manis. Ini cara membuatnya, cocok untuk menu praktis di rumah.

Bahan:
  • 8 potong nugget
  • 1 buah paprika
  • ¼ buah bawang bombay
  • 1 siung bawang putih
  • Minyak secukupnya

Bahan saus:
  • 3 sdm saus sambal
  • 3 buah cabai rawit
  • 3 buah cabai merah
  • 1 sdm gula
  • 1 sdt garam
  • ½ sdt lada bubuk
  • Air secukupnya

Langkah membuat:
  1. Goreng nugget hingga matang, tiriskan lalu potong-potong.
  2. Potong-potong paprika dan bawang bombay. Geprek bawang putih lalu cincang.
  3. Tumis paprika dan bawang bombay hingga layu. Masukkan bawang putih, tumis hingga matang.
  4. Cincang cabai merah dan cabai merah. Campurkan semua bahan saus.
  5. Tuang saus ke dalam tumisan, aduk rata. Jika sudah mendidih, masukkan nugget lalu aduk rata. Angkat.
  6. Nikmati tumis nugget pedas manis dengan nasi hangat.
Atiqa Fairuz Khalisa

Traveller & Vlogger. Mobile photography enthusiast. Living in dangerously beautiful Indonesia.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Recent in tosupedia

Satu hal lagi! Kami sekarang ada di Saluran WhatsApp! Ikuti kami di sana agar Anda tidak ketinggalan update apa pun dari tosupediacom - Media Inspirasi Terkini. ‎Untuk mengikuti saluran tosupedia di WhatsApp, klik di sini untuk bergabung sekarang!