Yuk Bikin Sendiri Wedang Secang khas Jogja

Berwarna merah kecoklatan, minuman herbal yang dapat menghangatkan tubuh ini bernama wedang secang.
yuk-bikin-sendiri-wedang-secang-khas-jogja
Ilustrasi wedang secang(Shutterstock.com / Ariyani Tedjo)

Wedang artinya minuman, wedang secang sendiri adalah minuman hangat yang berbahan dasar kayu secang.

Wedang secang sendiri memiliki banyak khasiat salah satunya adalah menambah stamina tubuh. Selain itu Wedang secang memiliki khasiat seperti menghilangkan pegal linu, meningkatkan stamina, dan menjaga daya tahan tubuh.
yuk-bikin-sendiri-wedang-secang-khas-jogja
Ilustrasi beragam tanaman herbal dan rempah untuk membuat wedang secang. (SHUTTERSTOCK/ARFANARTD)

Cita rasa dari wedang secang manis dan sedikit pedas dari jahe yang membuat tubuh terasa hangat. Sebab memiliki banyak kandungan rempah dan jahe, wedang ini bisa menghangatkan tenggorokan walaupun dikonsumsi dengan keadaan dingin. Cara membuat wedang secang cukup mudah dan bahannya pun sederhana. Kamu dapat mengumpulkan bahan-bahan dan merebusnya dalam air mendidih.

Bahan:
  • 1000 ml air
  • 50 gr kayu secang serut
  • 6 cm jahe besar
  • 5 butir cengkeh
  • 2 batang kayu manis
  • 2 butir kembang lawang
  • Gula batu secukupnya

Cara membuat:
  1. Bilas kayu secang sebentar dengan air. Potong jahe menjadi dua, bakar dan memarkan.
  2. Rebus air hingga mendidih, masukkan secang, jahe, cengkeh, kayu manis dan kembang lawang.
  3. Jika sudah mendidih dan rasanya sudah aromatik dan kaya rempah, matikan api.
  4. Saring ke dalam cangkir, tambahkan gula batu secukupnya.
  5. Wedang secang siap dinikmati. Bisa juga diberi serai memar untuk mengaduk gula sebagai tambahan rasa dan aroma.
tosupediacom

tosupedia.com Merupakan media informasi online yang memuat berita meliputi informasi sosial budaya, kesenian daerah, wisata lokal, kuliner serta info menarik lainnya.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Recent in tosupedia

Satu hal lagi! Kami sekarang ada di Saluran WhatsApp! Ikuti kami di sana agar Anda tidak ketinggalan update apa pun dari tosupediacom - Media Inspirasi Terkini. ‎Untuk mengikuti saluran tosupedia di WhatsApp, klik di sini untuk bergabung sekarang!