Minum 3 Liter Air Tiap Hari Bisa Bikin Awet Muda
Untuk menunjang penampilannya agar tetap sehat, segar, dan awet muda, masing-masing individu pasti punya caranya sendiri-sendiri. Tidak terkecuali oleh Sarah Smith (42th). Ia mengklaim dirinya telah menemukan resep murah meriah agar awet muda dengan minum 3 liter air putih sehari.
Ibu dari dua orang anak ini, mengatakan bahwa dengan minum lebih banyak air putih yang membuatnya lebih muda sepuluh tahun. Dalam sehari, Sarah mengaku rutin mengonsumsi tiga liter air. Sebelumnya, Sarah mengidap sakit kepala berkepanjangan dan pencernaan yang tidak lancar.
Setelah Melakukan konsultasi dengan dokter neurologi dan ahli gizi, ia pun memutuskan untuk menjalani eksperimen rutin minum air putih 3 liter dalam sehari selama satu bulan. Hal itu ia lakukan setelah membaca survei terakhir yang menemukan bahwa satu dari lima wanita di Inggris mengonsumsi air kurang dari jumlah yang dianjurkan. Saat itulah Sarah sadar bahwa air sangat penting untuk menjaga kesehatan.
Fungsi tercukupinya cairan untuk tubuh kita yaitu setiap sistem dan fungsi tubuh kita tergantung pada air. Air berguna untuk menghilangkan racun-racun dari organ utama, membawa nutrisi ke sel, dan menyediakan pelembab bagi area telinga, hidung, jaringan di tenggorokan, dan pastinya menyingkirkan segala sampah di tubuh kita.
Dikutip dari DailyMail, Joshua Zeichner, MD, spesialis kulit mengatakan bahwa belum ada data meyakinkan bahwa mengonsumsi delapan gelas air putih perhari benar-benar memperbaiki tekstur kulit. Namun, Zeichner menekankan jika menjaga tubuh tetap terhidrasi dengan baik akan sangat bermanfaat.
Menurut Zeichner "Jika tubuh dehidrasi, kulit memang akan terlihat kusam, keriput, dan kering. Semakin bertambah usia, kemampuan kulit menahan air makin berkurang sehingga Anda harus selalu memastikan tubuh mendapat asupan air yang cukup".
Nah, kesimpulannya ternyata dengan rutin air putih ternyata bisa membuat tubuh kita tetap sehat, tapi tidak semua orang suka dengan air putih, alasannya bisa malas, rasanya hambar dll.