Tips Membeli Parcel Agar Tak Jadi Korban Pedagang Nakal

pedagang_parcel
Menjelang lebaran tentu saling mengirim parcel jadi salah satu tradisi yang dinantikan. Para pedagang pun pasti akan memanfaatkan momen ini dengan baik. Banyak sekali pedagang yang membuat parcel dengan berbagai jenis makanan dengan kemasan yang sangat menarik.

Membeli parcel memang akan lebih praktis dan tidak membuang waktu serta tenaga. Tinggal pesan dan bayar, parcel pun siap diantar ke tempat tujuan. Meskipun demikian, jangan sembarangan memilih parcel ya. Berikut adalah 3 tips yang bisa diikuti agar mendapat parcel terbaik dan tak jadi korban pedagang yang nakal.

parcel_lebaran

Parcel_Lebaran

Tips membeli parcel agar tak jadi korban pedagang nakal:

1. Tentukan jenis parcel yang akan diberikan

Pilih makanan atau bingkisan lain yang sesuai dengan kesukaan atau mungkin sedang dibutuhkan oleh mereka.

2. Jika mengirim parcel makanan perhatikan selalu tanggal kedaluarsanya

Banyak orang yang mengaku jadi korban pedagang parcel yang nakal dengan menjual barang yang sudah kadaluarsa yang dijual seolah-olah barang baru dengan menempelkan ulang tanda kadaluarsa dengan kode tanggal, bulan dan tahun yang baru.

3. Bandingkan harga parcel

Soal harga harus dibandingkan dengan seksama. Bandingkan parcel dari segi harga, isi kemasan, dan aksesorisnya. Lakukan survey terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk membeli parcelnya.

Nah, semoga beberapa tips ini bermanfaat dan tak menjadi korban pedagang nakal. Semoga menginspirasi!
tosupediacom

tosupedia.com Merupakan media informasi online yang memuat berita meliputi informasi sosial budaya, kesenian daerah, wisata lokal, kuliner serta info menarik lainnya.

Lebih baru Lebih lama

Recent in tosupedia

Satu hal lagi! Kami sekarang ada di Saluran WhatsApp! Ikuti kami di sana agar Anda tidak ketinggalan update apa pun dari tosupediacom - Media Inspirasi Terkini. ‎Untuk mengikuti saluran tosupedia di WhatsApp, klik di sini untuk bergabung sekarang!